“Jangan sampai pemerintah kota/kabupaten terantuk-antuk mengikuti arah kebijakan Pemprov lantaran kurang sosialisasi dan edukasi,” ujar politisi PDI Perjuangan ini.
Menurut Bedi inovasi dalam pemerintahan akan mendorong tata kelola pemerintahan serta pelayanan publik yang efisien, dan tepat sasaran.
Lebih lanjut Bedi mengatakan, gaya kepemimpinan juga penting untuk mencapai keberhasilan pembangunan.
“Gaya kepemimpinan itu seperti genre dalam aliran musik, ada sytle keroncongan, dangdutan atau rock & roll, apapun jenis musiknya yg terpenting adalah harmoni” pungkasnya.
Turut memberikan sambutan secara virtual Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian serta Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumulo. Serta Pelaksana Harian Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum membuka Acara.
Dalam sambutannya, Mendagri Tito Karnavian memandang KIJB sebagai bentuk inovasi pemerintah dalam pelayanan publik yang datang dari Jawa Barat.