Orang dengan weton Minggu Pon senang menuntut ilmu, pandai dalam hal takwa atau filsafat. Mempunyai hati yang kuat, pandai bicara, sifatnya terbuka, cinta dan iklas terhadap sesama.
Tidak senang jika direndahkan. Kemungkinan menjadi kaya dan panjang umur.
Minggu Pon juga suka memperlihatkan kekayaan, senang disanjung, bersifat ikhlas dan tidak mau merugikan orang lain.
Orangnya pengertian, senang bersenda gurau dan mencari sahabat. Bicaranya berpengaruh, tapi kalau marah sukar diredakan dan agak pendendam.
Hari Naas
Berdasarkan kamus kitab primbon Jawa kuno yang telah dititeni oleh para leluhur Jawa, weton Minggu Pon memiliki jumlah neptu yang besar, yaitu 12.
Adapun untuk mengetahui pasaran dari hari naas atau sialnya, yaitu hitunglah sebanyak 12 dari patokan pasaran Pon. Jika sudah maka hasil perhitungannya jatuh pada pasaran Wage.
Berdasarkan kamus kitab primbon Jawa kuno, weton Minggu Pon dengan jumlah neptu 12 ini mempunyai hari naas yang jatuh pada hari lahirnya sendiri, yaitu Minggu Pon.