Cerita Pemanjat Tebing Mandala Bentangkan Bendera Raksasa

HASANAH.ID, KBB – Komunitas pecinta alam, pelajar, dan instansi pemerintah dari berbagai wilayah di Bandung Barat berkumpul di Tebing Mandala 125 Pabeasan, Desa Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), untuk mengibarkan bendera merah putih raksasa dalam rangka memperingati HUT ke-79 Republik Indonesia pada 17 Agustus 2024.
Pengibaran bendera dengan ukuran 30×20 meter ini dilakukan oleh 12 pemanjat tebing profesional yang berasal dari masyarakat setempat, dikenal sebagai “tim langit.”
Salah satu anggota tim, Budi Bako (30), mengungkapkan bahwa momen tersebut merupakan pengalaman yang tak terlupakan, meskipun penuh tantangan.
“Kalau rasa takut sih ada cuman di minimalisir,” ujar Budi, yang harus menggantungkan diri di tebing setinggi 70 meter dari tanah.
Ia menekankan pentingnya kepercayaan pada alat-alat panjat yang digunakan dan latihan yang maksimal untuk menghilangkan keraguan saat memanjat.
Persiapan pengibaran bendera di tebing ini memakan waktu sekitar seminggu, termasuk pembuatan jalur lintasan bagi pemanjat yang memerlukan waktu empat hari, serta dua hari untuk pemasangan instalasi pengibaran.