“Suatu kehormatan Kang Hasan mau berkunjung ke sini, sehingga bisa memahami kebutuhan rakyatnya,” ungkap Usuf saat berbincang dengan Kang Hasan, di tengah perkebunan teh Rancabali, Kabupaten Bandung, Rabu (25/4/2018).
Yusuf menilai, program yang disampaikan oleh Kang Hasan merupakan program yang dekat dekat kebutuhan masyarakat Jawa Barat, terutama para petani, buruh dan masyarakat bawah lainnya. Oleh Karenanya, Yusuf berharap, Kang Hasan menjadi pilihan rakyat Jawa Barat, serta segera merealisasikan program yang disampaikan.
“Tadi kami mendengarkan program beliau, cukup bagus sesuai dengan kebutuhan masyarakat, semoga beliau terpilih, serta komitmen terhadap janjinya,” pungkasnya.
Sementara itu, dengan berpakaian santai, Kang Hasan menyampaikan komitmennya untuk memperjuangkan masyarakat bawah seperti buruh. Menurutnya, para buruh memiliki hak yang sama untuk bisa hidup dengan layak, serta mampu mencukupi kebutuhan hidupnya. Sehingga, pemerintah sebagai pemegang kekuasaan, harus mampu memenuhi hak-hak para buruh.