DPRD Jabar Diah Fitri Maryani Tekankan Literasi sebagai Benteng Melawan Hoaks
- account_circle Bobby Suryo
- calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
- visibility 685
- comment 0 komentar
- print Cetak

DPRD Jabar Diah Fitri Maryani Tekankan Literasi sebagai Benteng Melawan Hoaks
info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.
Diah menekankan bahwa penyebaran hoaks bukan sekadar persoalan teknologi, tetapi juga persoalan budaya literasi. Oleh karena itu, upaya peningkatan literasi harus dilakukan secara sistematis dan berkelanjutan, tidak hanya menyasar kelompok tertentu, tetapi seluruh lapisan masyarakat.
Sebagai langkah konkret, Diah mendorong adanya kolaborasi antara pemerintah daerah, lembaga pendidikan, komunitas literasi, dan media massa dalam menghadirkan program edukasi literasi digital yang lebih masif dan terstruktur. Program tersebut dapat diwujudkan melalui kampanye cek fakta, pelatihan literasi digital di sekolah dan perguruan tinggi, serta penguatan gerakan membaca di lingkungan keluarga.
Ia juga menilai peran generasi muda sangat strategis dalam melawan penyebaran hoaks. Dengan karakter yang adaptif terhadap teknologi, anak muda diharapkan dapat menjadi agen perubahan dalam menciptakan ruang digital yang sehat dan bertanggung jawab.
“Anak-anak muda harus diajak menjadi garda terdepan melawan hoaks. Caranya dengan membekali mereka keterampilan berpikir kritis sejak dini, baik melalui pendidikan formal di sekolah maupun melalui komunitas,” tambahnya.
- Penulis: Bobby Suryo



