ADHIKARYA PARLEMEN
HASANAH.ID – Optimisme dan fokus pada program yang diamanatkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2018-2023 provinsi Jawa Barat harus menjadi perhatian dan tanggung jawab bersama.
Anggota komisi IV DPRD Jabar Hj. Iis Turniasih mengungkapkan, dalam pembahasan RKPD TA 2023 sudah saatnya untuk fokus pada pengentasan kemiskinan, penguatan sistem ketahanan pangan, optimalisasi pesantren juara, pembangunan infrastruktur dan pengembangan destinasi wisata.
Disinggung terkait pengembangan destinasi wisata, Ia berpendapat bahwa Desa wisata ternyata mampu menumbuhkembangkan perekonomian masyarakat setempat khususnya bagi masyarakat desa, meskipun saat ini pandemi masih menghantui seluruh masyarakat Indonesia.
“Pengembangan desa wisata sebagai prioritas kebangkitan sektor pariwisata Indonesia sejak hantaman pandemi Covid-19 harus lebih ditingkatkan, masyarakat terlibat langsung secara aktif. Masyarakat sebagai pelaku praktek-praktek pariwisata. Mereka pelaku, pelaksana dan penikmat, kalau hanya dikembangkan pihak swasta, itu bukan desa wisata,” ujar legislator PDI Perjuangan Dapil Jabar X, Kabupaten Karawang-Purwakarta, saat dikonformasi Rabu 19 Januari 2022.