ADIKARYA PARLEMENBerita

DPRD Jabar Iis Turniasih: Program Bantuan Rutilahu Seharusnya Ditambah Lebih Banyak

Ia berharap justru pembangunan infrastruktur yang disiapkan adalah bagaimana upaya pemerintah bisa berperan penting sebagai pengambil kebijakan yang pro rakyat secara langsung.

“Contoh jalan provinsi harusnya mulus dan mulai diperbaiki agar tidak menghambat distribusi antar desa sebagai konektivitas atau penyambung roda perekonomian masyarakat di pedesaan khususnya,” ujar Legislator PDI Perjuangan asal Dapil X Jabar Kabupaten Purwakarta dan Karawang ini.

Tak kalah penting, pemenuhan kebutuhan Rumah Tinggal Layak Huni (Rutilahu) sebagai program unggulan dan favorit masyarakat, sudah seharusnya lebih di tingkatkan baik dari sisi kualitas maupun kuantitasnya.

“Kita ketahui bersama, keberadaan program bantuan Rutilahu merupakan Favorit masyarakat dan banyak dibutuhkan, seharusnya pemerintah lebih mengedepankan program tersebut baik dari sisi kuantitas atau jumlah penerima manfaat maupun kualitas dari segi nilai atau jumlah biaya yang dibutuhkan.” Pungkasnya.***

Previous page 1 2
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock