Hasanah.id – Anggota DPRD Jawa Barat, Hj. Nia Purnakania, SH., M.Kn. mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk pemerintah, swasta, dan komunitas, untuk bersinergi dalam mewujudkan program-program inovatif yang berfokus pada pemberdayaan pemuda.
Menurut Nia, pemuda adalah aset berharga bagi masa depan Jawa Barat, dan pemberdayaan mereka menjadi kunci untuk mencapai pembangunan berkelanjutan.
“Pemuda memiliki potensi besar yang perlu dioptimalkan melalui berbagai program yang kreatif dan tepat sasaran,” sebut Nia.
Wakil Bendahara DPD PDI Perjuangan Jawa Barat ini juga menyebut bahwa keterlibatan pemuda dalam bidang-bidang seperti teknologi, kewirausahaan, dan sosial kemasyarakatan harus diperkuat agar mereka dapat berkontribusi lebih dalam pembangunan daerah.
“Kita harus memberikan ruang dan kesempatan kepada pemuda untuk mengembangkan potensi mereka. Program-program inovatif yang melibatkan pemuda secara langsung akan membawa dampak positif tidak hanya bagi mereka, tetapi juga bagi masyarakat luas,” ujar Nia.