lifestyle

Ed Sheeran ‘Ngamen’ di India Malah Diusir Polisi, Lho Kok Bisa?

HASANAH.ID – Pelantun tembang The Joker and The Queen, Ed Sheeran baru saja mengalami momen unik, Kala itu dirinya menggelar konser jalanan di Bengalguru, India pada Minggu 09/02/2025). Niat hati menghibur warga lokal, rekan duet Taylor Swift itu malah diusir polisi setempat, lho kok bisa?

Melansir dari laman People¸ kejadian unik yang menimpa Ed itu tersiar setelah seorang penggemar mengunggah video penyanyi asal Inggris sedang membawakan lagu Shape of You. Tetapi belum dua menit bernyanyi, Ed Sheeran langsung dihampiri pihak berwajib.

Tanpa basa-basi, polisi berseragam coklat tersebut langsung mencabut kabel yang tercolok ke sebuah pengeras suara. Mengetahui hal itu, Ed Sheeran tak bisa berbuat banyak saat melihat polisi bertindak.

Baca Juga: Ed Sheeran Ungkap Alasan Tak Muncul di Media Sosial

Usut punya usut menurut keterangan polisi India, Ed Sheeran diusir saat ‘mengamen’ di jalan karena tidak mengantongi izin. Hal ini berbanding terbalik dengan penuturan tim Ed Sheeran, mereka mengklaim artisnya tersebut sudah mendapat izin dari kepolisian setempat.

1 2 3Next page
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock