Guna Mengurai Kemacetan, Gubernur Jabar Resmikan Jembatan Double Track Leuwigajah Kota Cimahi

HASANAH.ID – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan Jembatan double track Leuwigajah Kota Cimahi terletak di jalan Leuwigajah yang melintas di atas ruas jalan Tol Purbaleunyi km. 127+800, Rabu (12/01/2022).
Jalan yang menghubungkan Kelurahan Baros Kecamatan Cimahi Tengah dengan Kelurahan Leuwigajah Kecamatan Cimahi Selatan Kota Cimahi ini diharapkan menjadi solusi kemacetan di Jl. Mahar Martanegara (Leuwigajah).
Jembatan Double Track atau Jembatan duplikasi ini digunakan untuk kendaraan dari arah Jalan Baros ataupun Jalan Raya Leuwigajah menuju Jalan Kerkof, sementara kendaraan sebaliknya menggunakan jembatan yang lebih dahulu dibangun.
Kang Emil panggilan Ridwan Kamil Mengatakan jaringan jalan yang baik, merupakan prasyarat dalam pengembangan pembangunan wilayah sekaligus faktor penting untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi.
“Salah satu misi Jawa Barat yaitu mempercepat pertumbuhan dan pemerataan pembangunan berbasis lingkungan dan tata ruang yang berkelanjutan melalui peningkatan konektivitas wilayah dan penataan daerah,” ujarnya.
.
Pembangunan Jembatan Leuwi Gajah, lanjut Kang Emil, mengungkapkan merupakan salah satu yang dilakukan untuk dapat menyediakan infrastruktur yang handal, bermanfaat dan berkelanjutan dalam mendukung ekonomi sehingga perwujudan masyarakat yang lebih sejahtera.