Iis Turniasih Apresiasi Pemerintah Jawa Barat Meluncurkan Gerakan Bersama Pencegahan Stunting, DBD dan TBC

HASANAH.ID – PURWAKARTA. Anggota DPRD Jabar Hj. Iis Turniasih mengapresiasi langkah Pemerintah Provinsi Jawa Barat meluncurkan Gerakan Bersama Literasi Stunting, Imunisasi, Pencegahan DBD, Penanggulangan TBC (Geber Si Jumo) dan Jaga Ibu Hamil Lingkungan Bersih dan Sehat (Jamillah) dengan perilaku PHBS.
Gerakan bersama itu diluncurkan ke seluruh Kabupaten/kota yang ada di Jawa Barat dan berjalan secara masif.
“Apresiasi tentunya kepada pemerintah Provinsi Jawa Barat yang telah meluncurkan gerakan melalui program Geber SiJumo dan Jamilah. SiJumo itu ikon pahlawan bagi anak sekolah membantu menjadi agen perubahan dalam rangka merdeka belajar untuk membacakan cerita (sosialisasi) mengenai pencegahan stunting, penanganan DBD (demam berdarah dengue), dan TBC ke minimal 10 orang tetangganya,” kata Iis Turniasih.
Sementara, untuk Geber Jamillah, Iis Turniasih menjelaskan itu terkait agen perubahan bagi masyarakat yang ikut serta dalam pencegahan tengkes (stunting), penanganan DBD. dan TBC.
“Harapannya para kader di lapangan bisa menunaikan tugas dengan baik,” ujar legislator PDI Perjuangan asal Dapil X Jabar meliputi Kabupaten Purwakarta dan Karawang ini.