Menurut Anggota BSPN DPD PDI Perjuangan Jawa Barat ini, saat ini banyak pihak dan oknum yang ingin mengganggu kecintaan dan merusak proses berbangsa.
“Jadi generasi muda harus diberikan pemahaman tentang empat pilar ini,” kata Ihsan Prayoga.
Insan menekankan kepada setiap elemen bangsa betapa pentingnya memegang teguh nilai-nilai Pancasila, UUD NRI 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika.
Dalam menghadapi virus radikalisme dan intoleransi, nilai-nilai tersebut menjadi kekuatan untuk menghalau berbagai macam hal yang dapat merusak persatuan dan kesatuan bangsa. Keempat nilai ini pula yang diserap ke dalam Empat Pilar Kebangsaan DPRD Jabar.
“Gen-Z dan milenial menjadi sasaran empuk lantaran mereka sangat aktif mengakses internet dan pengguna aktif berbagai platform media sosial,” pungkasnya.***