“Kegiatan pertama adalah salat malam tarawih, sesudahnya membaca Al-Quran satu juz. Kemudian dilanjut dua juz pada tengah malam, nanti jamaah dibangunkan,” ujarnya.
Kegiatan itikaf yang dilakukan oleh masyarakat, lanjutnya, berlangsung di dalam masjid.
“Semua jemaah di sini melakukan aktivitas ibadah di dalam masjid, mulai dari salat, ibadah lainnya, kajian setelah salat Duha, kajian setelah salat Zuhur, dan kajian juga diadakan setelah salat Asar. Semua kegiatan dilakukan secara penuh di dalam masjid. Ibnu juga mengizinkan kelompok-kelompok untuk berkumpul, selama tidak mengganggu jemaah lainnya,” jelasnya.
Dalam pantauan dilokasi, tenda yang berdiri di area samping masjid memiliki warna yang berbeda-beda sehingga menimbulkan kesan unik dan menarik.
Masyarakat membawa keperluan pribadi mereka seperti bantal, selimut, perlengkapan makan, baju, alat ibadah, dan lainnya.
Sekitar pukul 19.30 WIB, salat tarawih berlangsung. Jamaah yang hadir melaksanakannya dengan khusyuk.