Berita

Jagoan PDIP Tak Akan Main Kotor Meski Elektabilitas Rendah

“Karena, saya yang membuat terakhir Panja IT (Panitia Kerja Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik). Sudah lebih lengkap sekarang IT ini undang-undangnya, biar dilaksanakan dengan baik. Tidak usah sampai putus persaudaraan, tidak usah sampai tali silaturahim renggang (hanya gara-gara politik),” katanya

Cyrus Network merilis hasil survei opini publik pra-Pilkada Jawa Barat 2018. Hasil survei menunjukkan pasangan TB Hasanudin-Anton Charliyan di posisi bontot. Hasil itu dinilai ironi, karena status PDIP adalah partai dengan kekuatan elektoral kursi DPRD terbesar.

Menurut hasil survei itu, elektabilitas pasangan Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum sebesar 45 persen, Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi 40,9 persen, Sudrajat-Ahmad Syaikhu lima persen, dan Hasanuddin-Anton Charliyan 2,5 persen.

Dengan kekuatan 20 kursi DPRD Jawa Barat, PDIP bisa mengusung pasangan calon sendiri atau tanpa berkoalisi dalam Pilkada. Namun hal itu belum berdampak pada peningkatan popularitas dan elektabilitas pasangan jagoannya. Pasangan itu baru mengumumkan pencalonan menjelang pendaftaran.viva.co.id

Previous page 1 2 3Next page
Back to top button