“Sebagai lulusan STKIP, anda semua adalah calon guru masa depan yang menentukan nasib bangsa, maka pertahanankan pendidikan yang berkarakter, jangan sampai hilang,” tegasnya.
Hal yang sama, disampaikan oleh Ketua Umum Paguyuban Pasundan Didi Turmudzi yang menekankan, agar para sarjana memiliki karakter yang pantang menyerah dan pemberani dalam menghadapi tantangan kedepan. Selain itu, dengan persaingan global yang sangat kuat, sarjana juga harus mampu menjadi petarung dan mengalahkan para pesaingnya.
“Jangan Jadi beban, tapi jadi solusi bagi setiap persoalan di masyarakat Jawa Barat dan masyarakat Indonesia,” terangnya.
Didi juga menekankan, agar lulusan Pasundan, memiliki kemandirian ekonomi, melalui wirausaha. Menurutnya, dengan berwirausaha, mahasiswa tidak hanya memiliki ekonomi yang mandiri, tetapi juga mampu menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat.
“Sarjana juga harus memiliki budaya Bisnis, karena pintu rizki disitu banyak pintunya dan memiliki sifat efisien yakni jangan boros.” Pungkasnya.