Disinggung tantangan dan hambatan, Asep Maryadi menuturkan karena pihaknya fokus kepada UMKM jadi tantangannya bagaimana menaikan UMKM di Kota Cimahi ini bisa lebih baik lagi.
“Sedangkan hambatannya kami bekerja atas kemampuan masing masing, karena kami tidak digaji, tidak dibantu oleh pemerintah dan bantuan dari luar,”tuturnya.
Sebelumnya, Kepala Dinas Perdagangan Koperasi UMKM dan Perindustrian (Disdagkoperin) Kota Cimahi Dadan Darmawan mewakili Pj Walikota Cimahi Dicky Saromi sangat mengapresiasi atas dilantiknya Ketua Kadin Kota Cimahi, semoga Kadin Kota Cimahi menjadi lebih lagi.
“Di tahun sebelumnya Asep Maryadi ini sangat aktif dengan mengedepankan UMKM, Kadin ini melakukan beberapa kegiatan terkait UMKM. Ini hal yang diharapkan oleh pemerintah Kota Cimahi bahwa wadah ini bisa aktif membina para pelaku UMKM yang ada di Kota Cimahi,” pungkasnya. (Uwo-)**
Berikut susunan Pengurus Kadin Kota Cimahi:
