Setelahnya akun tersebut terlihat mengunggah beberapa potongan siaran langsung dari YouTube Garosero Research Institute. Di sana terlihat kedekatan antara mendiang Kim Sae Ron dengan aktor kelahiran 1988 tersebut.
Dikabarkan pula bahwa pihak keluarga Kim Sae Ron sempat mencoba melaporkan kasus tersebut ke media, hanya saja tidak ada yang mau menerimanya.
“Keluarga yang ditinggalkan melapor ke media, tetapi mereka menolak untuk menerbitkannya sehingga akhirnya mereka melaporkan ke Gaseyeon,” tambahnya.
Baca Juga: High School Return of a Gangster: Drama Korea yang Menggemparkan
Kabar ini pun akhirnya sampai ke telinga agensi Kim Soo Hyun, Gold Medalist. Secara resmi agensi itu membantah rumor yang beredar dan menyebut klaim dari Garosero Research Institute sebagai fitnah belaka.
“Klaim yang dibuat oleh Garosero Research Institute dalam siaran langsung YouTube mereka mengenai Kim Soo Hyun sepenuhnya tidak benar. Mereka menuduh bahwa perusahaan kami dan Kim Soo Hyun bersekongkol dengan YouTuber Lee Jinho untuk melecehkan mendiang Kim Sae Ron. Mereka juga mengklaim bahwa Kim Soo Hyun menjalin hubungan dengan mendiang Kim Sae Ron sejak ia berusia 15 tahun,” tegas pihak agensi.