Komisi IV DPRD Jabar Hj Iis Turniasih Tinjau Perbaikan Daerah Irigasi di Kabupaten Indramayu

HASANAH.ID – INDRAMAYU. Anggota Komisi IV DPRD Jabar Hj Iis Turniasih bersama rombongan melaksanakan kunjungan kerja dalam rangka meninjau langsung pembangunan Daerah Irigasi Cipanas Kabupaten Indramayu yang berada dalam wilayah kelola UPTD PSDA Wilayah Sungai Cimanuk -Cisanggarung, Selasa, 11 Oktober 2022.
“Hari ini kami melakukan pengecekan serta kesiapan dari UPTD PSDA Cimanuk – Cisanggarung terkait kondisi infrastruktur irigasi khususnya di wilayah Kabupaten Indramayu,” ujar Iis Turniasih saat dihubungi, Rabu 12 Oktober 2022.
Menurut Iis, peninjauan ini sebagai upaya untuk diketahui bersama bahwa pembangunan Daerah Irigasi tersebut sedang dilakukan perbaikan karena adanya longsoran akibat debit air yang cukup deras apalagi di musim hujan seperti saat ini.
“Musim penghujan seperti ini perlu diwaspadai, terutama meningkatnya debit air yang berdampak terjadinya longsoran di beberapa titik, sehingga berdampak buruk pada lahan pertanian juga bagi para petani,” ujar anggota fraksi PDI Perjuangan ini.
Iis memandang pemerintah harus fokus pada peningkatan produksi cadangan pangan dan peningkatan nilai tambah produk pertanian. Menurutnya, untuk meningkatkan pertanian harus didukung infrastruktur yang memadai. Sehingga para petani bisa memanfaatkan saluran air yang difasilitasi pemerintah.