
“Mudah-mudahan itu sebagai bentuk untuk meningkatkan kualitas dari SDM PPK,” tukasnya.
Di tempat yang sama, Penjabat (Pj) Walikota Bandung, Bambang Tirtoyuliono menyampaikan beberapa pesan yang perlu diperhatikan oleh para petugas yang telah dilantik.
Pertama, mereka harus menguasai regulasi dan aturan mainnya dalam pelaksanaan Pilkada yang tinggal menghitung bulan aja.
“Kita punya pengalaman pada saat Pemilu kemarin, itu dijadikan referensi, kekurangannya itu harus bisa disempurnakan,” ucapnya.
Kedua, panita dituntun harus rajin bekerja serta menciptakan suasana Pilkada yang kondusif.*** (Gilang)