“Apresiasi kepada masyarakat yang telah mendukung dan mendorong kami untuk maju di Pilkada Kota Cimahi, sambutan hangat warga sangat besar sekali di RW 09, bahkan di RW 14 seniman lukis berkolaborasi membuat sketsa wajah pasangan Ngatiyana Adhitia ini sangat luar biasa,” imbuhnya.
Dalam kesempatan itu, Ngatiyana berpesan kepada masyarakat untuk tetap menjaga kedaulatan NKRI dan tetap menjaga perdamaian.
“Kepada masyarakat Kota Cimahi, peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79 ini saya berpesan untuk terus menjaga kedaulatan NKRI, jaga persatuan dan kesatuan, penuh kedamaian dan jangan sampai terpecah belah,” katanya.
Usai dari Kelurahan Utama, Ngatiyana dijadwalkan akan sambangi sejumlah RW di Kelurahan Cipageran.
“Momen Hari Kemerdekaan ini selain di kelurahan Utama, saya akan menyapa warga di Kelurahan Cipageran antara lain RW 14, RW 24 dan lain sebagainya memanfaatkan waktu dengan maksimal,” pungkasnya. (Uwo-)***