Acara ini semakin meriah dengan kehadiran 4 anak peraih medali emas dan perak kompetisi iCode Global Hackathon, yang menjadi tamu inspiratif. Mereka adalah Hirakamil Muhammad Wasesegara (Gold Medalist, Blockly Beginner, SD Alfath BSD), Grisson Orville Yang (Gold Medalist, Blockly Advanced, Mentari Intercultural School Grand Surya), Laurencia Clio Setiadi (Silver Medalist, Python Beginner, SD Notredame), dan Euginio Ng (Silver Medalist, Blockly Advanced, Xing Zhong School). Dalam sesi ini, mereka berbagi cerita dan pengalaman untuk memotivasi peserta agar terus berinovasi dan mengembangkan diri.
Tidak hanya itu, pengunjung dan peserta juga disuguhkan berbagai aktivitas menarik, seperti sesi “Healthy Skin” oleh Marvee, mabar seru Roblox bersama Asosiasi Komunitas Roblox Indonesia, hingga permainan interaktif Ping Pong Game dari Koding Next.
Kami mengucapkan selamat kepada para pemenang National Coding Competition 2024! Di kategori Scratch, Juara 1 diraih oleh Nadhifa Shahia Azzahra dari SDS Telkom Batam, diikuti oleh Omar Milanello Ditio Jatmiko dari SD Pelita Hati Surabaya sebagai Juara 2, dan Arsyadeva Emery Aditya dari SMP Al Azhar Syifa Budi Cibubur sebagai Juara 3. Sementara itu, di kategori Roblox, Juara 1 berhasil diraih oleh Alvaro Danish Sutanto dari SMP Sekolah Murid Merdeka, disusul oleh Zidni Ilman Imtiyaz dari SMPIT Nur Al Rahman Cimahi, sebagai Juara 2, dan Rajendra Verril Hafizha dari SMA Negeri 2 Kota Tangerang Selatan sebagai Juara 3.