Pemkot Bandung Mengadakan Silaturahmi Antar Umat Beragama

HASANAH.ID – BANDUNG. Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mengadakan silaturahmi antar umat beragama. Acara ini diselenggarakan bersamaan dengan menyambut Hari Raya Nyepi yang akan dilaksanakan 11-12 Maret 2024.
Ketua Umat Beragama Kota Bandung, Ahmad mengatakan bahwa nyepi merupakan bentuk instrospeksi diri dari umat Hindu untuk membersihkan jiwa dari perilaku yang tidak baik. Nyepi juga merupakan salah satu cara umat Hindu dalam menjaga alam dan lingkungan.
“Nyepi bukan hanya mengenai beribadah terhadap tuhan saja bagi umat Hindu tetapi termasuk cara membuat alam beristirahat sejenak karena aktivitas manusia berhenti,” ujarnya langsung pada Rabu, (6/3/2024) di Pendopo Kota Bandung.
Sementara itu, Penjabat (Pj) Walikota Bandung, Tirto memberikan sambutan bahagia untuk Hari Raya Nyepi Tahun 2024. Ia berharap bahwa Kota Bandung terus menjaga toleransi antar umat beragama terutama nyepi dan ramadhan tahun ini berjalan beriringan.
“Hubungan antar umat beragama sudah terbangun dan akan terus saling melengkapi serta menghargai momentum. Saat ini lebih eratkan saling toleransi khususnya di Kota Banndung untuk lebih maju dan berkembang,” pungkasnya.