Berita

Pemkot Cimahi Gelar Istighotsah Tingkat Kota Cimahi Tahun 2021

Selanjutnya, atas nama pemerintah kota Cimahi, Ngatiyana menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para ulama, tokoh masyarakat dan tokoh agama se-Kota Cimahi yang telah berkontribusi menciptakan kondusivitas di Kota Cimahi.

“Melalui momentum istighotsah ataupun do’a bersama kali ini, kita berharap sepanjang tahun 2021 serta tahun-tahun mendatang, semoga negara, provinsi dan kota kita selalu diberikan keselamatan dari berbagai macam bencana, mushibah yang akan membawa kemudhorotan. Kita semua berharap negeri yang akan dititipkan pada anak cucu kita nanti, tetap terjaga tentunya sebagai negeri yang baldatun thoyyibatun warobbun ghofur,” imbuhnya.         

Ngatiyana juga mengajak kepada para ulama, tokoh masyarakat, para intelektual, seluruh jajaran pemerintahan, serta segenap komponen lapisan masyarakat untuk turut serta bersama-sama menjaga dan membangun Kota Cimahi dengan penuh keikhlasan, kejujuran, dan rasa tanggung jawab terhadap masa depan kota di masa yang akan datang.

Menurutnya, sebagi manusia biasa, Ia dan seluruh jajaran aparatur pemerintah daerah Kota Cimahi tentu memiliki banyak keterbatasan. Namun dengan saling memperkuat, saling mengisi dan saling mengingatkan, Insya Allah cita-cita pembangunan melalui visi “Menuju Cimahi Baru yang Maju, Agamis dan Berbudaya” dapat diwujudkan bersama-sama.

Previous page 1 2 3Next page
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock