Berita

Pemkot Melalui BPBD Kota Cimahi Gelar Konsultasi Publik Penyusunan RPB 2023-2027

Dokumen RPB disusun berdasarkan hasil analisis risiko bencana di wilayah setempat. Selain itu, RPB juga memuat upaya penanggulangan bencana yang dijabarkan dalam program kegiatan penanggulangan bencana dan rincian anggarannya.

Dikdik menegaskan bahwa penyusunan dokumen RPB ini sangat penting, untuk mengidentifikasi resiko serta mengukur potensi kemungkinan dan dampak yang akan timbul akibat suatu bencana yang terjadi.

“Penyusunan RPB ini, tentunya perlu diselaraskan dengan perencanaan pembangunan dari tingkat daerah hingga tingkat pusat untuk menjamin keselarasan arah pembangunan dan sebagai upaya pembangunan yang berkelanjutan dan ramah lingkungan,” tuturnya.

Nantinya, Rencana Penanggulangan Bencana Daerah Kota Cimahi tahun 2023-2027 yang disusun ini diharapkan dapat membantu implementasi upaya-upaya dalam kegiatan penanggulangan bencana lebih terencana, lebih terarah, dan lebih terintegrasi dan dalam tahap implementasinya, diharapkan program yang telah disusun ini dapat dimasukkan ke dalam rencana strategis dari masing masing perangkat daerah yang ada di Kota Cimahi.

Previous page 1 2 3Next page
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock