Pemprov Jabar bangun flyover di segmen tiga Jalur Lingkar Selatan Kota Sukabumi. Pembangunan tersebut untuk memperlancar arus lalu lintas di Kota Sukabumi.
“Nanti tidak ada lagi sebidang antara jalur kereta api dengan kendaraan lain,” ujar Gubernur Jabar Ridwan Kamil, Rabu (21/8).
Pembangunan tersebut untuk menjamin keselamatan warga Sukabumi. Jalan aman dam ekonomi lancar serta membawa kemajuan bagi Kota Sukabumi.
“Konsep ini menjadikan truk barang tidak melewati jalan Kota Sukabumi yang kecil-kecil,” ucapnya.
Jalur Lingkar Selatan sendiri, tahap berikutnya di 2020. Di mana, tahun tersebut sudah melewati full Kota Sukabumi.
“Anggaran di segmen tiga ini mencapai sekitar Rp40 miliar. Anggaran tersebut akan terus ditambah hingga selesai,” ungkapnya.
Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi mengatakan, pembangunan tersebut akan menertibakan arus lalulintas. Termasuk kendaraan besar tidak diperkenankan masuk perkotaan.
“Kita berharap pebangunannya akhir tahun selesai. Sehingga seluruh kendaraan berat tak masuk perkotaan,” pungkasnya.