Peserta pameran di JWX 5.0 yakni tenant perhiasan berlian, jam tangan vintage, aksesoris jam tangan seperti straps, plastik pelindung jam tangan (protection shield), watch winder, dan juga pre-owned pakaian, tas, topi, sepatu branded premium, serta Golf Fitting Center. Selain berbelanja, para pengunjung juga dapat mencoba aktivitas golf pada golf simulator yang tersedia di lokasi pameran.
Menurut Anton, CEO & Founder dari JWX, “Kolektor jam tangan dan komunitas pecinta horologi, serta pedagang jam maupun pedagang barang-barang bermerek mewah lainnya ini diharapkan terus bertambah besar agar paling tidak, kelak JWX pun bisa sejajar dengan event-event internasional seperti Watches and Wonder ( dulu namanya : Baselworld ). Sehingga tidak perlu jauh-jauh, JWX selalu berusaha menghadirkan pameran yang luar biasa, sekaligus merupakan ajang pertemuan para kolektor jam, penjual, agar memiliki wadah untuk saling bertemu langsung dalam satu kesempatan yaitu di JWX, saling berkenalan, berbagi pengalaman, serta bertukar koleksi.