Ia mengajak untuk bersama-sama mengawal suara sah hingga ke KPU Kota Cimahi.
“Kepada para relawan dan Partai Politik juga masyarakat Kota Cimahi mari kita kawal Kemenangan ini sampai ke KPU Kota Cimahi, hingga pelantikan nanti di bulan februari 2025. Insyaallah, kedepan kami berdua tentunya akan melakukan komitmen bersama membangun kota Cimahi lebih maju,” imbuhnya.
Sementara, Calon Wakil Walikota Cimahi Adhitia Yudhistira menyampaikan ucapan yang sama, Ia berjanji akan berkerja bersama-sama dengan Walikota Cimahi Terpilih, Ngatiyana dalam menjalankan roda pemerintahan.
“Terimakasih ini merupakan ujian bagi kami berdua, insyaallah kami berdua akan berkerja bersama-sama membangun kota Cimahi lebih baik, tidak ada lagi warga Cimahi yang miskin, tidak ada lagi warga Cimahi yang putus sekolah dimana selama blusukan ini kami temukan,” ungkap Adhitia Yudhistira.
Tak lupa, keduanya mengucapkan terimakasih atas dukungan dari para kaum alim ulama Kota Cimahi yang telah membimbing dan mengantarkannya menjadi Walikota dan Wakil Walikota Cimahi 2024-2029.***