PPKM Level 2 Walikota Medan Bobby Nasutian Perbolehkan Acara Konser Musik

Bobby menjelaskan setiap level PPKM ada batasan batasan tertentu seperti pelonggaran pelonggaran aturan sesuai dengan level kota itu sendiri.
“Tapi bukan berarti tidak diatur, ada aturannya maksimal berapa dengan ukurannya berapa, berapa persen itu ada semua,” ujarnya.
Ia meminta setiap kegiatan yang diperbolehkan tetap mengutamakan Prokes agar Kota Medan bisa tetap turun level dan terhindar dari penyebaran cluster terbaru.
“Tetap yang paling penting adalah Prokes. Bukan berarti diperbolehkan tapi tidak ada protokol kesehatan,” pungkasnya.
Diperbolehkannya kegiatan-kegiatan sosial di masyarakat mengidentifikasikan bawa Indonesia paerlahan sudah mulai kembali membaik dari Pandemi Covid-19. Diharapkan untuk seluruh lapisan masyarakat tetap patuhi protokol kesehatan demi kita bersama.







