Home Berita Rektor Unjani Apresiasi Screnning Film ‘Dalam Sujudku’

Rektor Unjani Apresiasi Screnning Film ‘Dalam Sujudku’

Share
Para aktor dan aktris pemain film 'Dalam Sujudku' usai screnning, Press Conference serta Meet and Great di Auditorium Unjani.
Para aktor dan aktris pemain film 'Dalam Sujudku' usai screnning, Press Conference serta Meet and Great di Auditorium Unjani.
Share

Vinessa Inez, pemeran Aisyah, menggambarkan karakternya sebagai sosok perempuan yang menghadapi tekanan batin di dalam masalah Rumah tangganya.

“Aisyah berusaha tegar meskipun hatinya diguncang situasi yang rumit. Aku ingin penonton bisa merasakan pergolakan itu, terutama saat ia harus berdamai dengan dirinya sendiri,” ujar Inez.

Uniknya karakter Aisyah tak hanya sekedar perempuan tegar melainkan juga pemaaf, hal yang membuat penonton yang hadir saat itu keheranan sekaligus kagum.

Chika Waode tampil sebagai sahabat Aisyah dan menjadi elemen yang memberi nafas segar dalam cerita.

“Peranku jadi sahabat Aisyah yang selalu mencoba menghangatkan suasana, karena Aisyah lagi di tengah konflik rumah tangga. Aku berterimakasih kepada Mas Rico, sutradara yang sebenarnya memberi aku kesempatan banyak improvisasi dialog. Saat reading aku diberi waktu dan ditempatkan di ruangan khusus bersama rekan lainnya Riyuka Bunga dan Momo Moriska supaya saat melontarkan banyolan nggak kebablasan,” jelas Chika.

Acara spesial ini makin berwarna dengan kehadiran sutradara Rico Michael.

Share
diskominfo kota sukabumi