Hasanah.id-Pimpinan DPRD Provinsi Jawa Barat mengarahkan agar semua anggota DPRD Provinsi Jawa Barat diharapkan sudah menjalani Swab Test ulang sebelum beraktivitas di gedung Dewan maupun di luar gedung Dewan.
“Dari 7 Anggota Dewan yang dinyatakan positif, 4 Anggota langsung melakukan swab test ulang secara mandiri dan hasilnya Negatif,”ungkapnya saat acara Zoom Meeting di Bamus yang diikuti Perwakilan dari Fraksi-fraksi dan Komisi-komisi(Alat Kelengkapan Dewan-AKD), Jumat (21/8/2020).
Sementara yang lain yang mengikuti isolasi mandiri menunjukan perkembangan yang menggembirakan dan melaksanakan swab ulang bersamaan dengan yang lain dan yang belum mengikuti swab pada tgl 18 Agustus 2020 di Labkesda Jabar.
Ini juga dimaksudkan untuk memastikan semua anggota dan karyawan yang Terkonfirmasi Positif Covid-19, sudah negatif dan sehat. Kemudian, bagi anggota Dewan dan ASN serta non ASN yang dinyatakan hasil swab testnya negatif, bisa bekerja dengan nyaman.