NASIONAL
Sekjen Kemendiktisaintek Tegaskan ASN yang Berdemo Tanpa Izin Akan Ditindak Secara Hukum

“Kami telah menyediakan saluran yang sehat dan konstruktif untuk menyampaikan pendapat. Harapan kami, protes seperti ini tidak terulang lagi. Jika terjadi, kami akan bertindak tegas sesuai koridor hukum,” ujarnya.
Togar juga menegaskan bahwa kementerian akan tetap menghormati prinsip-prinsip hukum dalam menangani kasus ini. Ia berharap semua pihak dapat berkomitmen untuk menjaga harmoni dan profesionalisme di lingkungan kerja.
“Semua pihak harus sadar bahwa ada aturan dan mekanisme yang harus dihormati. Mari kita jaga suasana kerja yang kondusif demi pelayanan publik yang optimal,” pungkasnya.







