ADIKARYA PARLEMENBerita

Sosialisasikan Empat Pilar Kebangsaan, Hj Iis Turniasih Ajak Masyarakat Bangkit dari Keterpurukan Ekonomi Pasca Pandemi

ADHIKARYA PARLEMEN

HASANAH.ID – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Hj. Iis Turniasih menyapa warga di daerah pemilihan (dapil) X Jabar Kabupaten Karawang Purwakarta melalui sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan di Hotel Pangestu, Klari Kabupaten Karawang, Jumat, 21 Januari 2022.

Legislator asal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDI Perjuangan ) ini menyosialisasikan Empat Pilar Kebangsaan yang terdiri atas Pancasila, Undang-Undang Dasar (UUD) 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhinneka Tunggal Ika kepada masyarakat dan pemuda dan para kader di Kabupaten Karawang.

Dalam sambutannya, Hj Iis mengatakan bahwa empat pilar menjadi bagian penting dalam berbangsa dan bernegara dengan tujuan bagaimana kita menjaga persatuan dan kesatuan. Hal ini harus dapat diterapkan dan dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari.

“Saat ini pandemi telah melandai, sudah saatnya kita bahu membahu dan bergotong royong bangkit dari keterpurukan ekonomi akibat hantaman Covid-19. Hal ini adalah salah satu bagian dari implementasi ideologi kita yaitu Pancasila,” ujar Iis Turniasih.

Menurut dia, contoh nyata individu lainnya yang menerapkan empat pilar kebangsaan itu, misalnya tidak menyebarkan berita hoaks (bohong) yang bermuatan suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA), menggunakan sosial media dengan bijak, dan menggunakan teknologi digital untuk hal-hal yang bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari.

“Sebagai negara yang besar dan kepulauan memiliki salah satu karakteristik kemajemukan, yaitu suku, budaya, dan agama. Untuk itu, perlu kesadaran bersama atas anugerah keberagaman tersebut yang dibungkus dalam empat pilar kebangsaan. Hal ini bisa dipraktikkan melalui masyarakat dengan agenda sosialisasi seperti ini,” kata Iis.

1 2Next page
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock