Susana Ngabuburit di Teras Cihampelas Bandung yang Mulai Terlupakan
- account_circle Hasanah 013
- calendar_month Jumat, 15 Mar 2024
- visibility 52
- comment 0 komentar
- print Cetak

Teras Cihampelas saat ini mulai tak dilirik oleh pengunjung./Foto: Gilang Fathu Romadhan
info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.
HASANAH.ID, BANDUNG – Teras Cihampelas, salah satu destinasi ngabuburit populer di Bandung, kini mengalami sepi dan terlupakan, Jumat, 15 Maret 2024.
Meskipun masih ada segelintir pengunjung yang datang, namun kondisi ini jauh dari kesibukan dan keceriaan seperti dulu.
Hal ini terlihat dari banyaknya pedagang kaki lima (PKL) yang tutup dan minimnya aktivitas di sekitar area tersebut.
Menjelang sore, suasana mulai sedikit ramai dengan bertambahnya pengunjung yang datang untuk menikmati waktu menjelang berbuka puasa.
Namun, tetap saja tidak sebanding dengan keramaian yang biasa terjadi di kawasan Cihampelas saat bulan Ramadan sebelum adanya teras Cihampelas ini.
Salah satu pengunjung setia Teras Cihampelas, bernama Andri, merasa sangat disayangkan dengan kondisi terkini ini.
Menurutnya, ia mengenang betapa ramainya dan penuh semangatnya kawasan Cihampelas saat bulan puasa dulu.
“Dulu ramai banget, banyak yang ke sini ngabuburit lihat patung-patung superhero, sekarang di Teras Cihampelas sepi,” ungkapnya.
Banyaknya PKL yang membuka lapak dagangannya, hiruk-pikuk suara penjual dan pembeli, serta berbagai kegiatan seru dan tradisional yang diselenggarakan di area tersebut menjadi kenangan indah bagi Andri.
Andri juga mengungkapkan rasa prihatinnya terhadap banyaknya PKL yang kini tutup akibat sepi pengunjung ditambah adanya kebijakan pemerintah Kota Bandung tentang PKL.
“Kasihan jadi pada pergi yang jualan di teras Cihampelas, dulu sempat ramai, tapi lama-lama kaya ditelan bumi ini tempat,” kata dia.
Baginya, keberadaan PKL dan suasana ramai menjadi bagian tak terpisahkan dari pengalaman ngabuburit yang menyenangkan di Teras Cihampelas.
Ia berharap agar kedepannya, kawasan tersebut dapat kembali ramai dan menjadi destinasi favorit untuk beraktivitas saat bulan Ramadan.
“Nggak muluk-muluk saya mah, cuman ingin kawasan Cihampelas ramai kaya dulu lagi aja,” pungkasnya.*** (Gilang)
- Penulis: Hasanah 013
