BANDUNG

Tantangan Bisnis Kardus Bekas di Era Digital, Cerita dari Jalan Cibadak Bandung

HASANAH.ID, BANDUNG – Muhammad Rizky, pemilik usaha kardus bekas yang telah berdiri sejak tahun 80-an di jalan Cibadak Kota Bandung, berbagi pengalamannya tentang tantangan yang dihadapi oleh usahanya dalam era penjualan online yang semakin berkembang.

Rizky menceritakan bahwa usaha kardus bekasnya merupakan warisan dari sang ayah, yang kini dikelola bersama sang kakak. Namun, dia mengakui bahwa kondisi bisnisnya saat ini tidak sama seperti sebelumnya.

“Penjualan online sangat berpengaruh terhadap penjualan kami, tidak seperti sebelumnya,” ungkap Rizky.

Dampak dari penetrasi pasar online terhadap usaha kardus bekas Rizky begitu signifikan.

“Akibat adanya penjualan online, usaha kami mengalami penurunan pendapatan sekitar 50 persen,” jelasnya.

Tidak hanya itu, situasi politik seperti Pemilu dan bulan puasa juga memberikan dampak negatif pada penjualan mereka.

“Sejak Pemilu sampai sekarang, penjualan tidak terlalu ramai, kalau lagi puasa sama saja tidak ada perubahan,” tambah Rizky.

Meskipun demikian, Rizky tetap optimis dalam menjalankan usahanya meski menghadapi tantangan yang cukup besar.

1 2Next page
Back to top button