Berita
Tingkatkan Potensi Wisata Pangandaran, Pemprov Jabar Bakal Bangun Jalan Tol Gedebage – Pangandaran

“Kita ingin 91 km panjang pantai yang kita miliki dan potensi wisata alam perbukitan bisa dimaksimalkan,” kata Jeje.
Selain itu, kata Jeje untuk menyedot wisatawan supaya datang ke Pangandaran adalah dengan meyakinkan maskapai penerbangan supaya membuka rute penerbangan ke Pangandaran.
“Kita harus bersama-sama meyakinkan agen atau maskapai penerbangan untuk mendatangkan pesawatnya ke Pangandaran. Kita ingin besok ada penerbangan Jakarta – Pangandaran, Jogja – Pangandaran dan sebagainya,” kata Jeje.