Ditenagai oleh prosesor quad-core 2.0 GHz, router ini mampu menjaga performa tetap stabil meskipun digunakan untuk aplikasi yang membutuhkan bandwidth besar. Dilengkapi dengan port 2.5 Gbps WAN/LAN, perangkat ini menawarkan koneksi kabel ultra-cepat dengan latensi rendah, ideal untuk gaming dan aktivitas online lainnya. Dengan delapan antena berkinerja tinggi serta teknologi Beamforming, router ini memberikan jangkauan luas dan kuat untuk seluruh rumah atau area yang lebih besar.
Selain itu, router ini juga dilengkapi dengan fitur VPN yang memungkinkan akses aman ke server pribadi tanpa mengganggu koneksi utama, serta teknologi TP-Link OneMesh yang memungkinkan perluasan jaringan WiFi yang mulus di seluruh rumah.
Ted Zeng, Product Manager TP-Link Indonesia, menjelaskan, “Kami memahami bahwa koneksi internet yang cepat, stabil, dan dapat diandalkan menjadi kunci bagi banyak pengguna saat ini. Router ini hadir sebagai solusi untuk menjawab kebutuhan mereka, dari gamer hingga profesional yang membutuhkan performa tanpa kompromi.”