Berita

Upaya Pencegahan, Karyawan Perhutani KPH Bandung Utara Ikuti Pelatihan dan Simulasi Kesiapsiagaan Kebakaran

HASANAH.ID – Bersama dengan Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bandung, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Bandung Utara menggelar pelatihan dan simulasi kesiapsiagaan kebakaran hutan di kantor Perhutani KPH Bandung Utara, Jumat (4/3).

Kegiatan ini digelar sebagai upaya pencegahan dan penanganan jika terjadi kebakaran di lingkungan Perhutani.

Hadir dalam acara tersebut Wakil Administratur KPH Bandung Utara Harry Soediana, segenap Kepala Resort Pemangkuan Hutan (KRPH ) lingkup Perhutani Bandung Utara, Komandan Regu Polisi Hutan (Danru Polhut) Bandung Utara Budi Hartono dan Anggota, perwakilan Mandor Polter, Dinas Pemadam Kebakaran Kepala Seksi Penyuluh dan Pembina Iwa Kartiwa dan jajaran Dinas Kebakaran, serta undangan lainya .

Mewakili Plt Administratur KPH Bandung Utara Uum Maksum, Wakil Administratur Perhutani KPH Bandung Utara Harry Soediana mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas yang baik antara Perhutani KPH Bandung Utara dengan Dinas Kebakaran Kota Bandung.

Harapannya, sinergitas ini tidak hanya menjadi catatan kinerja tapi jadi catatan amal kebaikan juga.

1 2Next page
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock