Beritalifestyle

Viral Trend S Line di TikTok? Ini Sinopsis Drakor Aslinya!

 

HASANAH.ID, LIFESTYLE – Pengguna aktif TikTok pasti tidak asing dengan trend S line tapi kalian tahu tidak bahwa itu berasal dari Drakor yang berjudul S line. Drama S line ini merupakan konten eksklusif di platform streaming asal Korea Selatan, Wavve. 

Drakor S line ini sudah tayang sejak 11 Juli 2025 dan menjadi konten orisinal unggulan Wavve. Masyarakat Indonesia juga bisa mengakses Wavve dengan mengunduh aplikasinya di Google Playstore atau App Store.

Drakor ini menceritakan mengenai Hyun Heup seorang gadis yang dapat melihat garis merah di atas kepala orang lain. Jumlah garis merah itu mengindasikan mengenai hubungan seksual yang pernah dialami seseorang. 

Jika dua orang pernah dekat dan berada di tempat sama, garis merah mereka akan saling terhubung otomatis. Kemampuan aneh iini membuat Hyun Heup hidup menyendiri, hingga kemudian terlibat dalam kasus pembunuhan misterius.

Jadwal tayang S Line sebagai berikut:

Episode 1–2: 11 Juli

Episode 3–4: 18 Juli

Episode 5–6: 25 Juli

S Line digarap oleh Ahn Ju Young yang tidak hanya bertindak sebagai sutradara, tetapi juga menulis skenarionya. Sebelumnya, Ahn Ju Young dikenal sebagai aktris di film-film indie.Drama Korea ini dibintangi oleh Lee Soo Hyuk, Lee Da Hee, serta Arin dari grup Oh My Girl.

1 2Next page
Back to top button