Wali Kota Bandung Akan Tertibkan Delman Usai Keluhan Wisatawan

HASANAH.ID – Sejumlah wisatawan mengeluhkan pengalaman buruk saat menaiki delman di Kota Bandung. Laporan ini mendapat perhatian serius dari Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan, yang menyatakan akan segera melakukan penertiban terhadap delman yang beroperasi di wilayahnya.
“Itulah akibatnya kalau delman tidak dirazia,” ujar Farhan saat ditemui di Pendopo Kota Bandung, Jalan Dalemkaum, pada Kamis, 17 April 2025.
Menurutnya, penertiban ini dilakukan karena keberadaan delman dinilai merusak estetika kota, terutama akibat pembuangan kotoran kuda yang tidak terkelola dengan baik.
“Masalahnya kuda ini buang air kecil tidak? Buang kotoran tidak? Itu harus dibersihkan. Belum lagi ada penggetokan harga. Jadi pasti akan kami tertibkan,” jelasnya.
Farhan juga menyampaikan permintaan maaf kepada masyarakat apabila proses penertiban tersebut terkesan keras.
“Bukannya tidak boleh, jadi akan kita tertibkan. Jadi mohon maaf apabila penertiban kami terlihat kejam. Tapi bagaimanapun juga, kita mencegah penggetokan-penggetokan harga yang diviralkan oleh masyarakat,” tambahnya.







