DPRD JABAR

DPRD Jabar Apresiasi Pemprov Jabar Tangani Penyaluran Bansos Dampak Covid-19

Hasanah.id – Pemerintah provinsi Jawa Barat terus mengevaluasi penyaluran bantuan sosial dari Pemerintah Provinsi Jabar. Mengingat adanya penolakan dari warga terkait bantuan tersebut.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, jika bansos senilai Rp 500 ribu dari Pemprov Jabar merupakan salah satu dari sembilan pintu bantuan kepada warga terdampak pandemi Covid-19.

Sembilan pintu itu adalah Kartu Program Keluarga Harapan (PKH), Kartu Sembako, bantuan sosial (bansos) dari presiden untuk perantau di Jabodetabek, Dana Desa (bagi kabupaten), Kartu Pra Kerja, bantuan tunai dari Kemensos, bansos provinsi, serta bansos dari kabupaten/kota.

Hal tersebut ditanggapi Wakil Ketua DPRD Jabar Oleh Soleh. Pihaknya menilai upaya Pemerintah Provinsi Jawa Barat menyalurkan batuan sosial dampak Covid-19 secara lebih awal dan lebih cepat perlu diapresiasi.

Oleh Soleh mengatakan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil terbilang responsif dalam melakukan sejumlah upaya penanggulangan Covid-19. Termasuk, ujar Oleh, terkait dampak sosial ekonomi dengan menyalurkan bantuan dan menyiapkan anggaran hingga Rp4 triliun.

1 2 3Next page
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock