PEMKAB SUMEDANG

Ada “Dewi” Baru di Kabupaten Sumedang

Hasanah.id – Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir mengapresiasi positif ide dan gagasan kreatif Pemerintah Desa Pasirnanjung mengembangkan Desa Wisata (Dewi).

“Wisata alam dengan pemandangan yang eksotik, bagus sekali penataannya. Begitu masuk memanjakan mata, segar, luas, alamnya indah. Tinggal dibranding dengan tempat tempat selfi, kuliner dan fasilitas umum lainnya,” ujarnya.

Bupati Dony mengatakan, setiap tempat wisata harus memenuhi unsur 3A pariwisata Atraksi, Amenitas dan Aksesibilitas.

“Amenitas sebagai daya tarik utama sebuah destinasi wisata. Amenitas sebagai fasilitas pendukung sebuah destinasi wisata dan Aksesibilitas berkaitan dengan akses wisatawan ketika hendak berkunjung ke destinasi wisata,” terangnya

Unsur 3A itu, kata Bupati, menjadi penting dan harus dimiliki oleh setiap destinasi wisata karena akan berpengaruh pada tingkat kunjungan wisatawan dan minat wisatawan untuk berkunjung kembali.

“Aksesibilitasnya berupa jalan supaya orang mudah menjangkau. Amenitas berupa penyediaan fasilitas sosial dan fasilitas umum. Atraksinya pada setiap weekend ada tambahan tampilan seni budaya. Semua ini tentu akan menyedot banyak pengunjung,” kata Bupati.

1 2 3Next page
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock