Tak jauh dari areal ini, tampak tiga gazebo yang dibangun dengan desain unik, dan bangunan ini disediakan gratis bagi wisatawan yang ingin berteduh. Di bagian pelataran plasa, tampak sejumlah tanaman mulai tumbuh menghiasi pinggiran waduk. Meski demikian, pintu gerbang utama Waduk Darma belum bisa dilalui oleh kendaraan.
Meskipun tahapan pembangunan atau revitalisasi Waduk Darma tahap satu telah selesai dan masuk dalam tahap pemeliharaan selama 6 bulan ke depan. Masyarakat tetap bisa menikmati kawasan wisata Waduk Darma seperti biasanya.
Page 3 of 3