Komitmen pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Hasanah, Hasanuddin (Kang Hasan) dan Anton Charliyan (Kang Anton) pada sektor pendidikan mendapat apresiasi dari praktisi dan akademisi dari Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Profesor Uyu Wahyudin.
Menurut Uyu, visi misi pasangan dengan jargon Hasanah ini yakni Sawelas Asih sangat merakyat dan formula tepat untuk membawa Jawa Barat ke arah yang lebih baik.
“Saya menilai Hasanah adalah pasangan ideal yang memiliki kapasitas dan kemampuan membawa Jawa Barat lebih baik. Kang Hasan atau Kang Anton juga memiliki kemampuan baik dibidang pemerintahan, keamanan maupun pendidikan,” kata Uyu di Bandung, Kamis(15/3).
Dikatakan Uyu, Kang Hasan berkarir di bidang militer hingga puncaknya masuk pada lingkaran Istana hampir 11 tahun. Dimulai saat Kang Hasan menjadi Ajudan Wakil Presiden Try Sutrisno, Kemudian Ajudan Presiden Habibie dan Gusdur hingga menjadi Sekretaris Militer pada masa Presiden Megawati dan Soesilo Bambang Yhudoyono (SBY).