Breaking News
Trending Tags
Beranda » JABAR » Cegah DBD, Pj Gubernur Jabar Ajak Kepala Daerah ‘Turun Gunung’ Berantas Sarang Nyamuk

Cegah DBD, Pj Gubernur Jabar Ajak Kepala Daerah ‘Turun Gunung’ Berantas Sarang Nyamuk

  • account_circle Hasanah 013
  • calendar_month Kamis, 28 Mar 2024
  • visibility 65
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

HASANAH.ID, JABAR – Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, mengungkapkan strategi lebih intensif dalam menangani wabah demam berdarah dengue (DBD) dengan melakukan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) secara masif di seluruh kabupaten/kota di Jawa Barat.

Bey Machmudin menyampaikan hal ini di Gedung Sate, Kota Bandung Pada Senin 25 Maret 2024.

“Kami akan meningkatkan kegiatan PSN secara masif dan melibatkan 3M plus. Saya meminta seluruh kepala daerah kabupaten/kota untuk aktif turun ke lapangan dalam mengatasi masalah ini,” ungkap Bey Machmudin.

Selain itu, Bey juga mengungkapkan bahwa Pemerintah Provinsi Jawa Barat telah menyiapkan alat NS-1, yang dapat mendeteksi penyakit DBD secara cepat.

“Kami telah menyiapkan alat NS-1 untuk mendeteksi secara cepat apakah seseorang terinfeksi DBD atau tidak,” tambahnya.

Data per 25 Maret mencatat bahwa di Jawa Barat terdapat 11.729 kasus DBD dan 105 kasus yang berujung pada kematian, dengan wilayah yang paling terdampak antara lain Kabupaten Subang, Kota Bandung, Kabupaten Bandung Barat, dan Kota Bogor.

Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Kementerian Kesehatan, Imran Pambudi, menjelaskan bahwa Jawa Barat menjadi fokus utama dalam pencegahan DBD karena tingkat kepadatan penduduk yang tinggi di daerah tersebut.

“Kami telah mengalokasikan sejumlah logistik seperti NS-1, larvasida (bubuk Abate), insektisida, dan lainnya untuk mendukung upaya pencegahan DBD di Jawa Barat,” kata Imran.*** (Gilang)

  • Penulis: Hasanah 013

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sekretaris DPRD Jabar Tutup Acara Puncak Semarak Ramadan Istimewa

    Sekretaris DPRD Jabar Tutup Acara Puncak Semarak Ramadan Istimewa

    • calendar_month Rabu, 12 Apr 2023
    • account_circle Bobby Suryo
    • visibility 52
    • 0Komentar

    Hasanah.id, Kota Bandung – Sekretaris DPRD Jawa Barat Dr. Hj Ida Wahida Hidayati, SE.SH.,M.Si menutup acara Semarak Ramadan Istimewa, Bandung, Rabu (12/4/2023). Dalam sambutannya, Ida Wahida Hidayati mengucapkan syukur atas suksesnya acara Semarak Ramadan Istimewa yang digagasnya dengan tujuan memperkuat silaturahmi dan memotivasi semua pegawai Sekretariat DPRD Jawa Barat, baik pegawai ASN maupun non ASN. […]

  • Tangkapan foto Gibran Rakabuming. (Sumber: YouTube Gibran Rakabuming)

    Surat Pemakzulan Wapres Gibran Dikirim ke DPR dan MPR, Ini Isinya

    • calendar_month Jumat, 6 Jun 2025
    • account_circle Hasanah 014
    • visibility 21
    • 0Komentar

    HASANAH.ID – Forum Purnawirawan Prajurit TNI melayangkan surat resmi kepada Ketua MPR dan Ketua DPR RI yang berisi desakan agar proses pemakzulan terhadap Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka segera dimulai. Tuntutan tersebut disampaikan melalui dokumen tertanggal 26 Mei 2025 yang telah dikonfirmasi keabsahannya oleh Sekretaris Forum, Bimo Satrio. Pihak Sekretariat Jenderal DPR pun membenarkan […]

  • Ilustrasi

    Persib Bandung Masih Menunggu Hasil Drawing Siapa Lawan di Babak 16 Besar

    • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
    • account_circle Unggung Rispurwo
    • visibility 49
    • 0Komentar

    HASANAH.ID – BANDUNG. Persib Bandung resmi kantongi tiket melaju ke babak 16 besar AFC Champions League (ACL) Two 2025-2026 usai kalahkan Bangkok United dan menjadi pemuncak klasemen Grup G, Rabu, 10/12/2025. Berdasarkan regulasi dari AFC, Persib Bandung akan menghadapi salah satu dari runner-up grup di babak 16 besar. Sementara menghadapi calon lawan Persib di babak 16 […]

  • Kampung Seni Giri Harja Jelekong Membutuhkan Dukungan dari Pemerintah

    Kampung Seni Giri Harja Jelekong Membutuhkan Dukungan dari Pemerintah

    • calendar_month Sabtu, 27 Jan 2024
    • account_circle hasanah 006
    • visibility 52
    • 0Komentar

    HASANAH.ID. KABUPATEN BANDUNG – Ketua Kelompok Pariwisata (Kompepar) Giri Harja, Intan Sunarya mengaku bingung kepada pemerintah terutama Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bandung (Disparbud), mengenai anggaran karena sudah mengirim tiga proposal untuk meminta fasilitas demi memajukan Kampung Seni Jelekong ditolak. Ia mengungkapkan bahwa membutuhkan banyak hal di sini sebagai pelaku seni pada Jumat, (26/1/2024) di […]

  • DPRD Jabar Iis Turniasih : Masa Pandemi Covid-19, Masyarakat Terdampak di Sektor Ekonomi

    DPRD Jabar Iis Turniasih : Masa Pandemi Covid-19, Masyarakat Terdampak di Sektor Ekonomi

    • calendar_month Senin, 20 Jul 2020
    • account_circle kusnadi
    • visibility 44
    • 0Komentar

    ADIKARYA PARLEMEN Hasanah.id – Upaya menyalurkan bantuan sembako dengan harga murah di masa pandemi covid-19. Anggota DPRD Jawa Barat Komisi IV dari Fraksi PDI Perjuangan Iis Turniasih belum lama ini telah membuka Warung Gotong Royong Covid-19. “Warung Gotong Royong salah satu solusi dan sebagai bentuk nyata dari penerapan nilai-nilai Pancasila tentang kemandirian dalam mengatasi persoalan,” […]

  • Hasil Survei IPO Pasangan Ngatiyana dan Adhitia Yudithira Meraih Elektabilitas Tertinggi

    Hasil Survei IPO Pasangan Ngatiyana dan Adhitia Yudithira Meraih Elektabilitas Tertinggi

    • calendar_month Rabu, 20 Nov 2024
    • account_circle kusnadi
    • visibility 83
    • 0Komentar

    HASANAH.ID, CIMAHI – Menjelang akhir masa kampanye Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Cimahi 2024, hasil survei terbaru dari Indonesia Political Opinion (IPO) menunjukkan peta persaingan yang semakin ketat di antara calon wali kota. Survei yang dilakukan pada 12-17 November 2024 ini melibatkan 600 responden yang dipilih melalui metode multistage random sampling berdasarkan Daftar Pemilih Tetap […]

expand_less
Skip to toolbar