
HASANAH.ID, JABAR – Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi memberikan klarifikasi terkait perdebatan dirinya dengan Aura, seorang perempuan yang kini disebut sudah dewasa. Dedi menyampaikan bahwa dialog tersebut bertujuan untuk menggambarkan masa depan anak-anak muda Indonesia.
“Dialog saya dengan Aura itu adalah dialog yang ingin menggambarkan tentang masa depan anak-anak kita. Pertama, Aura bukanlah anak remaja, tapi menurut saya sudah dalam kategori dewasa, karena usianya sudah hampir 20 tahun,” ujar Dedi dalam video yang diunggah di akun Instagramnya pada Selasa, (29/4/2025).
Dedi menyebut Aura sudah lulus dari sekolah menengah atas sejak satu tahun lalu dan kini aktif sebagai bintang iklan. Ia menilai bahwa karena sudah bisa menghasilkan uang sendiri, Aura tidak lagi masuk kategori remaja.
“Dia sudah menjadi bintang iklan, sudah bisa mencari uang oleh dirinya sendiri. Jadi bukanlah kategori remaja apalagi anak-anak,” kata Dedi.
Dalam video yang sebelumnya ramai diperbincangkan, Dedi menyampaikan pendapatnya mengenai acara wisuda sekolah. Ia menilai kegiatan perpisahan atau wisuda kerap kali membebani keuangan orang tua murid.