3. Memperluas Program Vaksinasi Dengue Dicky sangat menganjurkan agar pemerintah memperluas program vaksinasi DBD, terutama di daerah-daerah dengan kasus yang tinggi. “Pemerintah perlu menggencarkan vaksinasi, dimulai dari wilayah dengan prevalensi dan angka kematian yang tinggi dibandingkan daerah lain,” kata Dicky.
Menurut Dicky, DBD adalah salah satu penyakit infeksi yang tidak cukup ditangani oleh sektor kesehatan saja. Partisipasi masyarakat dan dukungan dari berbagai sektor pemerintah sangat diperlukan.
“Selain sektor kesehatan, sektor lain seperti perumahan, sanitasi, dan infrastruktur juga harus terlibat. Pemerintah daerah, misalnya, perlu memperhatikan kebersihan di kawasan permukiman, pasar, serta perbaikan saluran air dan limbah,” tutup Dicky.