Sehingga Persib Bandung mengamankan tiga poin yang memperkuat posisinya sebagai runner-up klasemen sementara.
Seperti diketahui, Persija merupakan rival abadi dari Persib. Ketika dua tim tersebut bertemu di lapangan, seluruh Bobotoh dan Jakmania menjadi sangat antusias.
Dalam lima pertemuan terakhir, Persib dan Persija sama-sama mengantongi dua kemenangan. Sisanya berakhir dengan hasil imbang yakni 1-1.
Kali ini, gawang Persib dijaga oleh K. Mendoza dan pertahanan lini belakang yang diisi Henhen Herdiana, Nick Kuipers, Alberto, dan R. Hehanusa.
Untuk lini tengah, Bojan Hodak memasukkan Mark Klok, Dedi Kusnandar, dan S. Beltrame. Posisi penyerangan di isi oleh R. Kurnia, Ciro Alves, dan David Da Silva.
Di kubu lawan, A. Ardhiyasa menjaga gawang Macan Kemayoran diperkuat oleh R. Fahmi, R. Ridho, O. Bias, dan F. Andika yang mengisi lini belakang.
Sementara lini tengah diisi H. Abdurrauf, R. Fandi, S. Abimana, M. Gajos, dan R. Matsumura.
Thomas Doll dalam pertandingan ini memasukkan Marco Simic sebagai penyerang tunggal.*** (Gilang)