“Oke gas, oke gassss!!!” kata Ernest Prakasa sembari mengunggah informasi infografis IHSG yang anjlok per tanggal 18 Maret kemarin.
Imbas komentar pria kelahiran 1982 tersebut, memicu gelombang reaksi dari netizen di X. Sesi komentar pun terpecah menjadi dua kubu, sebagian nampak setuju dengan satire dari Ernest Prakasa itu.
“Buzzer 58% tidak sanggup menaikan IHSG. Bukti kegagalan akut, ok pass ok pass,” tulis akun @bond***.
“Nanti playing victim lagi, karena ada provokasi dan narasi negatif. Padahal memang kondisinya, ayolah. Pasar butuh kepastian hukum, birokrasi bersih, tata pemerintahan yang kondusif, “tulis akun @resm***.
Baca Juga: Saham Anjlok, Kekayaan Prajogo Pangestu Susut Rp163 Triliun
“IHSG gak ngaruh ke rakyat kecil, kata Prabowo juga saham itu kayak judi gak ada rakyat kecil yang main saham,” tulis akun @figaro***.
Namun di sisi lain nampak netizen tidak sependapat dengan apa yang dilontarkan oleh sutradara film Milly & Mamet itu. Menurut sang pemilik akun, seharusnya Ernest Prakasa mengajak lapisan rakyat untuk turun ke jalan menyuarakan kesejahteraan.