Menurut Yudi, menjadi salah satu kader PDI Perjuangan banyak pengalaman dan pelajaran berharga dalam kehidupannya.
“Sesuai dengan tujuan partai yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa, pada prinsipnya saya akan tetap berjuang dimana saat ini sedang fokus pembangunan dan pengembangan sebuah kampus di Kabupaten Bandung Barat, tentu saja kolaborasi, kerjasama dan komunikasi dengan PDI Perjuangan akan tetap kami jaga, hati dan jiwa saya secara pribadi masih di PDI Perjuangan,” imbuhnya.
Ia berpesan, PDI Perjuangan khususnya para pengurus DPC PDI Perjuangan Kota Cimahi bisa terus menjaga harmonisasi dan soliditas para pengurus, kader dan para anggotanya.
“Harapannya, para pengurus, Kader dan anggota yang ada di DPC PDI Perjuangan terus kompak dan jaga soliditas antar sesama, terutama pengurus harus tegas dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya,” kata pengusaha Garment juga seorang pengacara ini.
Sementara, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Cimahi, Sri Budhi Rahayu menyampaikan terimakasih dan apresiasi tinggi kepada Yudi Surjadi atas sepak terjang, pengorbanan dan perjuangannya saat menjadi pengurus.