ADIKARYA PARLEMENBerita

Ineu Purwadewi Ingatkan Pemerintah Terkait Layanan Ibadah Haji

HASANAH.ID – BANDUNG. Pelaksanaan Ibadah Haji 1445 Hijriah akan segera dimulai. Beberapa tahapan pelaksanaan ibadah haji ini pun telah dilaksanakan, seperti halnya pemberangkatan calon jamaah tak terkecuali calon jamaah haji asal Jawa Barat.

Mengawal pelaksanaan ibadah haji tahun ini, Wakil Ketua DPRD Jawa Barat, Dr. Hj. Ineu Purwadewi Sundari, S.Sos., M.M menyampaikan selain memperhatikan persiapan, sangat penting bagi Pemerintah untuk meningkatkan fasilitas pelayanan jamaah haji.

“Persiapan tentunya harus diperhatikan Pemerintah terutama terkait fasilitas pelayanan Jamaah Haji. Meskipun secara umum pelayanan di Embarkasi dianggap sudah baik. Seperti diketahui, Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kertajati, Kabupaten Majalengka, telah melepas para jamaah ke tanah suci Makkah,” kata Ineu Purwadewi saat dikonfirmasi, Senin 20 Mei 2024.

Ineu mengapresiasi langkah Pemprov Jawa Barat yang bekerjasama dengan Kementerian Agama (Kemenag) Jabar telah resmi meluncurkan aplikasi tracking khusus jamaah lansia saat musim haji 2024. Hadirnya aplikasi ini tak lain agar tagline “Haji Ramah Lansia” bisa terwujud.

“Saya kira ini merupakan salah satu bentuk terobosan pelayanan, dimana ketika jemaah hilang atau tertinggal dari rombongan akibat kelelahan, ini kepala rombongan tinggal ngecek gadgetnya posisinya ada dimana, ini sebenarnya teknologinya bukan baru-baru amat, pakai teknologi GPS tapi disematkan karena targetnya lansia, yang mungkin tidak terbiasa dengan gawai, jadi dikasih alat tinggal digantungkan aja,” kata Legislator PDI Perjuangan asal Dapil XI Jabar, meliputi Kabupaten Sumedang, Majalengka dan Subang ini.

1 2Next page
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock